Peluang karir semakin terbuka lebar bagi setiap orang. Sejak berusia dini, anak-anak perlu memiliki pengetahuan yang lebih luas tentang aneka macam pekerjaan. Dilansir dari krmangalam.com, KR Mangalam berpendapat:
“ … sangat penting bagi setiap anak untuk mendapatkan gambaran nyata tentang apa yang ada di masa depan. Hanya dengan begitu, anak-anak dapat memutuskan karirnya secara mandiri dan bebas.”
Berikut ini adalah beberapa cara untuk mengenalkan aneka pekerjaan kepada sang buah hati. Ayah dan Bunda bisa mempraktikannya kepada si kecil agar kelak ia bisa menentukan dan bertanggung jawab dengan pekerjaan yang ia plilh.
1. Media Belajar Kekinian dan Menyenangkan
Di zaman serba canggih, banyak perusahaan memproduksi aneka media belajar yang menyenangkan bagi untuk anak-anak. Beberapa media belajar yang menarik, menyenangkan, dan ramah anak tersebut antara lain adalah:
- Flash Card
Dengan media flash card, Ayah dan Bunda bisa mengajarkan aneka profesi kepada si kecil dengan cara menyenangkan, misalnya dengan melakukan tanya jawab, tebak-tebakan, dan aktivitas lain yang bersifat interaktif.
Ayah dan Bunda bisa mendapatkan media belajar dalam bentuk flash-card di Toko Marbel Junior.
- Aplikasi Gim Tema Profesi
Dunia anak adalah dunia bermain. Belajar sambil bermain bisa menjadi salah satu aktivitas yang cocok untuk sang buah hati. Silakan mencoba aplikasi gim “Marbel Profesi”. - Lagu Bertema Profesi
Lagu berjudul “Semua Profesi Baik Adanya” adalah salah satu lagu favorit guru-guru PAUD di Indonesia. Ajak si kecil menonton video klip animasi ini untuk menambah pengetahuan anak tentang pengenalan profesi, karena lagu ini menceritakan aneka profesi dan tugas dari setiap profesi. - Aplikasi Gim Belajar Mewarnai Aneka Profesi
Ada lebih dari 30 gambar profesi yang tersedia, beberapa contohnya adalah mewarnai profesi dokter, pemadam kebakaran, polisi dan masih banyak lainnya. Anak-anak akan diajak untuk belajar mengenal berbagai macam profesi sambil mewarnainya. Dengan aplikasi ini, anak-anak akan dikenalkan pada dunia belajar yang lebih menyenangkan.
2. Mengenalkan Profesi Ayah dan Bunda serta Orang-Orang di Sekitar
Ayah dan Bunda bisa mengenalkan aneka profesi kepada si kecil mulai dari orang-orang di rumah. Ayah dan Bunda bisa mengenalkan profesi Anda kepadanya. Misalnya Ayah dan Bunda berprofesi sebagai dokter, Anda bisa mengenalkan tugas-tugas, peralatan yang digunakan, tempat bekerja, dan hal-hal lain tentang profesi tersebut kepada sang buah hati.
Setelah itu, Ayah dan Bunda bisa mengenalkan profesi kerabat dekat, misalnya paman, bibi, kakek, nenek, dan lainnya. Anak-anak akan semakin cepat memahami dan mengingat kejadian atau hal-hal yang sering ia lihat di dalam kesehariannya.
3. Mengajak Anak Berkegiatan Outing
Ajak anak jalan-jalan ke tempat-tempat umum, misalnya ke mall, ke pasar, kebun binatang, dan tempat umum lainnya. Saat Ayah dan Bunda mengajak anak ke Mall, anak-anak akan melihat aneka profesi yang akan ditemui di sana, misalnya kasir, tukang parkir, satpam, tukang masak, dan lainnya.
Anak bisa mengamati secara langsung orang-orang dengan profesi yang berbeda-beda, misalnya alat yang digunakan, pakaian yang dikenakan, dan lainnya. Ayah dan Bunda bisa mengajak anak melakukan aktivitas tanya jawab agar si kecil semakin memahami hal-hal yang berhubungan dengan profesi.
Baca juga: Manfaat Kegiatan Pembelajaran Merdeka di Alam Terbuka
4. Bermain Peran
Ayah dan Bunda bisa mengajak anak melakukan aktivitas bermain peran dengan tema suatu profesi. Salah satu contohnya adalah saat Ayah dan Bunda mengenalkan profesi seorang polisi. Ayah dan Bunda bisa meminta si kecil menirukan cara polisi menertibkan jalan.
Ayah dan Bunda bisa memberikan contoh terlebih dahulu, agar si kecil bisa mengikutinya. Bermain peran adalah salah satu metode belajar dengan cara melakukan yang dipercaya dapat menstimulasi daya ingat jangka panjang anak.
Baca juga: Yuk, Memahami Ciri dan Cara Mengajar Anak Era Digital
5. Mengajak Anak ke Tempat Bekerja Suatu Profesi
Sesekali, Ayah dan Bunda bisa mengajak si kecil ke tempat Ayah dan Bunda bekerja. Anak akan menjadi semakin memahami tempat bekerja Ayah dan Bunda.
Selain itu, Ayah dan Bunda bisa mengajak si kecil ke tempat-tempat yang berhubungan dengan suatu profesi, misalnya museum TNI AD, museum Kereta Api Indonesia, Kantor Pemadam Kebakaran, atau Kantor Polisi. Di tempat-tempat tersebut anak-anak bisa mengenal seragam yang dikenakan, peralatan yang digunakan, dan hal-hal lain yang berhubungan dengan suatu profesi.
Sumber Referensi:
1. Mangalam, Kr. (2019). Why is it important to teach career exploration to children at the school level [1]
2. Freepik. (2022). Happy smiling young asian japanese family with preschool kids have fun cooking baking pastry [2]
3. Freepik. (2022). Busy couple making nastar snack cake together home eid mubarak celebration together [3]
4. Freepik. (2022). astronaut day happy spaceman galaxy helmet off waving saying hi smiling happy landed space suit [4]