Top

6 Variasi Aktivitas Menarik untuk Belajar Huruf Selama Bulan Ramadan

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

16 Apr 2023

  |  

Edukasi

Selama bulan Ramadan, Si Kecil pasti membutuhkan aneka aktivitas yang menarik dan positif. Selain untuk mengatasi kebosanan saat menjalankan ibadah puasa, aktivitas-aktivitas tersebut diharapkan bisa membuat Si Kecil merasa gembira dan dapat mengembangkan keterampilannya. Salah satu keterampilan penting yang perlu dikembangkan pada Si Kecil adalah mengenal huruf.

Bagaimana cara mengenalkan huruf kepada Si Kecil dengan cara yang menyenangkan? Inilah 6 variasi aktivitas permainan yang bisa dilakukan oleh Si Kecil bersama Ayah dan Bunda!

PARSEL (Pasti Seru Lebarannya) dari Kabi yaitu promo spesial voucher diskon sebesar 25% untuk monthly subsciption dan yearly subscription untuk aplikasi Kabi - Kisah Nabi dan Buku Islam lho!

 

1. Memancing Huruf

  • Ayah dan Bunda bisa membuat sebuah kolam-kolaman mini dengan bahan kardus bekas. Tempelkan magnet pada masing-masing bentuk ikan, lalu masukkan 5 ikan bergambar huruf ke dalam kolam. Ayah dan Bunda perlu mengusahakan agar huruf yang tertera pada bentuk ikan adalah berurutan, misalnya bergambar huruf “a”, “b”, “c”, “d”, dan “e”.
  • Mintalah Si Kecil untuk memancing ikan-ikan tersebut secara berurutan, sesuai dengan gambar huruf yang tertera pada ikan.
  • Misi pertama yang perlu dilakukan Si Kecil adalah memancing ikan bergambar huruf “a”. Bila ikan bergambar huruf “a” sudah didapat, maka ia harus bisa memancing ikan bergambar huruf “b”.
  • Bila setelah mendapatkan ikan bergambar huruf “b” ia mendapatkan ikan bergambar huruf “e”, maka ia harus memasukkan kembali ikan bergambar huruf “e” ke dalam kotak kardus.

Marbel Doa Anak Muslim bermanfaat untuk melatih Si Kecil untuk lebih cepat menghafal dan memahami doa-doa penting sehari-hari.

2. Menyebutkan Kata Sesuai Huruf Awal

  • Siapkan 5 buah flash card bergambar huruf “a”, “b”, dan “c”. Setelah itu, mintalah anak untuk mengambil salah satu dari tiga kartu yang ditumpuk secara acak. Bila Si Kecil mendapatkan kartu bergambar huruf “b”, maka ia harus menyebutkan sebuah kata dengan awalan huruf “b”, misalnya bebek, bengkoang, belah, dan lainnya.
  • Ayah dan Bunda bisa menambahkan jumlah kartu yang bisa dipilih oleh Si Kecil, misalnya menjadi 5 kartu bergambar huruf “a”, “b”, “c”, “d”, dan “e”.
  • Ayah dan Bunda juga bisa meminta Si Kecil menyebutkan dua kata untuk setiap huruf yang ia dapatkan. Misalnya saat ia mendapatkan kartu bergambar huruf “a”, maka ia bisa menyebutkan dua kata berawalan huruf “a”, misalnya awan dan anggur.

Marbel Huruf Hijaiyah bermanfaat untuk membantu Si Kecil belajar mengenal huruf hijaiyah Alif Ba' Ta'.

 

3. Bermain Balok Huruf

Ada beberapa jenis permainan yang bisa dimainkan saat Ayah dan Bunda mengajak Si Kecil belajar dengan media balok huruf. Beberapa permainan diantaranya adalah:

  • Menyusun Balok Huruf secara Berurutan
    Mintalah Si Kecil menyusun balok bergambar, mulai yang bergambar huruf “a”, “b”, “c”, dan seterusnya.
  • Menyusun Dua Balok Berbunyi Suku Kata
    Mintalah Si Kecil menyusun dua balok bergambar huruf berbunyi sebuah suku kata.
    Misalnya saat Anda menyebutkan bunyi, “BA”, maka Si Kecil harus menemukan balok bertuliskan huruf “B” dan “A”, lalu menggabungkannya.

4. Bermain Engklek

  • Persiapkan kertas tebal (misalnya kertas karton) berukuran A4, lalu tuliskan huruf “a”, “b”, “c” dan seterusnya. Tempelkan kertas karton bertuliskan huruf tersebut di atas lantai dengan menggunakan selotip.
  • Tugas Si Kecil adalah melompat dengan satu kaki (melakukan gerakan engklek), dari kotak bertuliskan huruf “a”, “b”, “c”, dan seterusnya, lalu kebali ke “a” lagi.
  • Ayah dan Bunda bisa membuat variasi gerakan melompat saat Si Kecil melompat di atas kotak dengan warna yang berbeda, misalnya:
  • Saat Si Kecil melompat di menuju kotak berwarna merah, ia harus mendarat dengan satu kaki.
  • Saat Si Kecil melompat di atas kotak berwarna biru, maka ia harus mendarat dengan dua kaki.

5. Bernyanyi Huruf

Bernyanyi adalah media untuk melakukan aktivitas belajar dengan cara yang menyenangkan. Ada banyak judul lagu yang bisa dipilih saat mengajak anak bernyanyi tentang huruf. Beberapa judul lagu yang bisa dipilih antara lain “ Huruf Awal Kata” dan lagu anak lainnya.

6. Bermain Aplikasi Marbel Belajar Huruf

Marbel Belajar Huruf adalah aplikasi pendidikan yang dapat membantu Si Kecil saat belajar pengenalan huruf “a” sampai “z”. Ada dua tema besar di dalam aplikasi ini, yaitu belajar huruf besar dan belajar huruf kecil.

Aplikasi ini diciptakan khusus untuk anak-anak berusia 2 hingga 6 tahun. Anak-anak bisa belajar di mana pun, kapan pun, dengan aplikasi ini. Aplikasi ini sangat penting diberikan kepada anak-anak usia TK-B (5-6 tahun) agar ia semakin siap memasuki tingkat pendidikan Sekolah Dasar.

Semoga aktivitas permainan di atas bermanfaat bagi Si Kecil! Tetap semangat menjalankan ibadah di bulan Ramadan!


Sumber Referensi:

1. Freepik.com. (2022). High angle woman girl playing memory game [1]


Baca juga:

1. Modul Ajar dan RPPH TK / PAUD dengan Topik: Adab Berpakaian - Kurikulum Merdeka Belajar - Spesial Ramadan

2. 8 Jenis Aktivitas Anak untuk Kesiapan Transisi PAUD ke SD

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.