RPP Tema Diriku
Subtema: Mengenal Identitas Diri
Versi: Marbel, Blended Learning
untuk PAUD usia 4-5 dan 5-6 tahun (TK-A dan TK-B)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Kognitif
a. Siswa mampu memperkenalkan diri
b. Siswa mampu mengenal ciri-ciri laki-laki dan perempuan
2. Ketrampilan dan karakter
a. Siswa mampu memperkenalkan diri dan mengucap salam dengan sopan
b. Siswa mampu memahami makna sila kedua Pancasila
c. Siswa mampu memahami bahwa setiap manusia memiliki persamaan derajat
B. Media Kegiatan
1. Craft
a. Siswa membuat kerajinan tangan "Rumah Bintangku"
Kata Kunci di Google Search: Dunia Belajar Anak id Rumah Bintangku
Sumber:
https://www.duniabelajaranak.id/mading-foto-anak-berjudul-rumah-bintangku/
b. Siswa membuat kerajinan tangan "Laki-laki dan Perempuan Bergandengan Tangan"
Kata Kunci di Google Search: Dunia Belajar Anak id Kreasi Laki Bergandengan Tangan
Sumber:
https://www.duniabelajaranak.id/hasta-karya-anak-laki-dan-perempuan-bergandengan-tangan-dalam-persaudaraan/
2. Lagu
a. Lagu berjudul "Ku Butuh Kau dan Dia"
Kata Kunci di Youtube Search: Educa Studio Butuh Kau dan Dia
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=fFcfsVem_3g&t=35s
b. Lagu Berjudul "Ciptaan Tuhan"
Kata Kunci di Youtube Search: Educa Studio Ciptaan Tuhan
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=6utYNuMmkug
3. Game
a. Marbel TK dan PAUD
Kata Kunci di Google Playstrore Search: Marbel TK DAN PAUD
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpelajarantkpaud
b.. Marbel Kebiasaan Baik
Kata Kunci di Google Playstrore Search: Marbel Kebiasaan Baik
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelgoodhabits
4. Dongeng
a. Cerita anak berjudul "Aku Bisa Melakukannya Sendiri"
Kata Kunci di Google Playstore Search: Educa Studio Aku Bisa Sendiri
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=gBw9JFoyIcU&t=402s
b. Dongeng Marbel "Diriku"
Kata Kunci di Google Youtube Search: Dongeng Marbel Diriku
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=gBw9JFoyIcU&t=402s
C. Urutan Kegiatan (Kegiatan Pembuka, Inti, dan Penutup)
a. Kegiatan Pembuka
a. Siswa dan guru saling menyapa
b. Siswa dan guru berdoa bersama
c. Siswa dan guru bernyanyi lagu pembuka : "Ciptaan Tuhan"
d. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang lagu tersebut.
e. Siswa menjelaskan alasan mengasihi dan menjaga semua ciptaan Tuhan
b. Kegiatan Inti
a. Guru mengajak siswa menonton dongeng "Marbel Diriku"
b. Siswa menjaga pertanyaan tentang dongeng.
c. Siswa mempraktikkan cara memperkenalkan diri.
d. Siswa mempraktikkan cara memperkenalkan teman satu kelas.
e. Siswa membuat kreasi "Rumah Bintangku".
f. Siswa dan guru menempelkan foto siswa dan guru pada kreasi "Rumah Bintangku"
g. Siswa mempraktikkan cara memperkenalkan diri dan memperkenalkan teman
dengan media peraga kreasi "Rumah Bintangku".
Contoh: Nama saya Joni. Saya adalah seorang anak laki-laki. Saya berambut pendek.
Ini (sambil menunjuk salah satu foto) adalah Rani. Rani adalah seorang perempuan.
Rani berambut panjang.
h. Siswa bernyanyi lagu "Ku Butuh Kau dan Dia"
i. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang lagu tersebut.
j. Siswa menjelaskan alasan mengapa kita (laki-laki dan perempuan) saling membutuhkan.
k. Siswa menjelaskan ciri laki-laki dan perempuan.
l. Siswa membuat kreasi "Anak Laki-laki dan Perempuan Bergandengan Tangan."
c. Kegiatan Penutup
a. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang pentingnya sikap saling menghormati sebagai laki-laki dan perempuan.
b. Siswa mendengarkan penjelasan guru bahwa sikap saling menghormati sesuai dengan nilai yang terkandung dalam Pancasila.
c Siswa menerima penugasan dari guru, yaitu:
a). Belajar di rumah dengan bermain dengan aplikasi game:
~ Marbel Belajar PAUD TK
link: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpelajarantkpaud
~ Marbel Kebiasaan Baik
link: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelgoodhabits
b). Menonton video "Aku Bisa Melakukannya Sendiri"
link: https://www.youtube.com/watch?v=gBw9JFoyIcU&t=402s
Catatan:
1. Kegiatan membuat kreasi craft bisa dikerjakan di rumah
2. Presentasi dilakukan setelah siswa menyelesaikan tugasnya.
3. Penugasan dengan media aplikasi game "Marbel Kebiasaan Baik" dan "Marbel Belajar PAUD TK"
bisa dilakukan di rumah dengan bimbingan orang tua.
Kedua aplikasi di atas bisa di-download secara gratis di "Google Playstore"
4. RPP ini bisa digunakan untuk usia 4-5 dan 5-6
5. Penyesuaian kegiatan sesuai usia bisa dilakukan saat mengajak siswa
membuat kreasi kerajinan tangan Usia TK A membuat kreasi lebih mudah,
sedangkan usia TK-B membuat kreasi yang lebih menantang