Top

Modul Ajar PAUD 1 Minggu TOPIK AYO BERKEBUN | RPP DEEP LEARNING TK Tema Kebun Sekolah Usia TK 4-6 Tahun

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

18 Jan 2025

  |  

Edukasi

Berkebun adalah aktivitas menarik, menyenangkan, dan edukatif untuk anak PAUD / TK. Lewat tema "Ayo Berkebun," anak-anak diajak mengenal dunia tanaman, belajar menjaga lingkungan, serta mengembangkan keterampilan motorik, kecerdasan natural, dan kecerdasan sosial.

Modul ajar ini dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang mendalam dan bermakna selama satu minggu (5 hari pembelajaran), dengan pendekatan deep learning yang sesuai untuk anak usia 4-6 tahun.

Baca juga Koleksi Modul Lengkap di platform Educa Studio

Hari 1 (Senin): Belajar bagian tanaman dengan menyenangkan

  • Menyanyikan lagu bertema tanaman, misalnya lagu berjudul bagian “Bagian Pohon”
  • Diskusi singkat tentang lagu dan apa yang anak didik tahu tentang tanaman
  • Mengenalkan gambar tanaman dan bagian-bagiannya (akar, batang, daun, bunga, dan buah) dengan media gambar atau video animasi
  • Melakukan pengamatan tanaman nyata dan melakukan kegiatan menyentuh dan membau bagian tanaman
  • Bermain mencocokkan bagian tanaman dengan gambar dan nama bagian tanaman
  • Menyiram tanaman di kebun sekolah
  • Quiz berhadiah singkat untuk menguji pemahaman anak-anak tentang bagian-bagian tanaman dan cara merawat tanaman
  • Bercerita pengalaman merawat tanaman atau banyak hal tentang tanaman
  • Penyampaian pesan untuk merawat tanaman di sekitar mereka.

Baca juga: 
Modul Ajar dan RPPH PAUD - TK, Topik : Berkebun, Kebun Sekolahku - Kurikulum Merdeka Belajar

Hari 2 (Selasa): Mengenal alat berkebun dan penggunaannya

  • Menonton video aktivitas anak berkebun bersama orang tua dan mendiskusikannya
  • Pengenalan alat berkebun dengan media gambar atau miniatur alat berkebun, serta memperagakan cara menggunakannya
  • Mengamati alat berkebun yang asli, seperti cangkul, sekop, gunting rumput, dan lainnya
  • Melakukan demonstrasi menanam bibit tanaman pada pot dengan sekop
  • Memperagakan drama tentang menggunakan alat-alat berkebun
  • Melakukan quiz berhadiah dengan meminta anak didik memeragakan cara menggunakan alat berkebun dan menjawab pertanyaan
  • Mengerjakan lembar kerja bertema alat berkebun
  • Menceritakan pengalaman berkebun dan betapa menyenangkannya pembelajaran hari ini.

Baca juga:
Modul Ajar & RPPH PAUD - TK Usia 4-5 Tahun, Topik : Kreasi Limbah Plastik, Kebun Sekolahku Indah - Kurmer 2024

Hari 3 (Rabu): Tanaman hias yang indah

  • Bernyanyi lagu tentang tanaman hias atau bunga yang memberi keindahan dan mengajak anak didik bersyukur atas karunia Tuhan
  • Mengenalkan tanaman hias selain bunga, misalnya kaktus, bonsai, dan lainnya
  • Menjelaskan manfaat tanaman hias untuk memperindah rumah dan menyegarkan udara
  • Mengamati tanaman hias yang nyata atau dengan menonton video bertema ragam tanaman hias
  • Mengerjakan lembar kerja bertema tanaman hias, dan cara menulis nama-nama tanaman hias
  • Membuat kerajinan tangan dengan tema tanaman hias
  • Melakukan permainan tentang tanaman hias yang telah dipelajari
  • Berbagi cerita tentang pengalaman melihat dan merawat tanaman hias.

Baca juga:
Tugas PROYEK SEDERHANA untuk PAUD / TK TEMA TANAMAN: Dengan Metode Merdeka Belajar

Hari 4 (Kamis): Berkebun dengan media tanam buatanku

  • Menjelaskan bahaya sampah plastik bagi bumi dan pentingnya gerakan “Reuse, Recycle, dan Reduce”
  • Pengenalan aneka media tanam yang bisa dibuat dari bahan limbah
  • Menonton demonstrasi menanam tanaman dengan media tanam bahan limbah
  • Menonton cara merawat tanaman dengan media tanam buatan sendiri, misalnya salah satu jenis bunga
  • Memperagakan cara merawat tanaman
  • Membuat media tanam buatan sendiri dan menghiasinya
  • Menulis angka tentang gambar urutan cara merawat tanaman
  • Menjawab pertanyaan tentang media tanam bahan limbah dan cara merawat tanaman.

Baca juga:
Belajar BAGIAN TANAMAN Jadi Mudah dan Menyenangkan: Sesuai Kurmer PAUD 2023

Hari 5 (Jumat): Ayo Menanam dan Merawat Tanaman

  • Pengenalan aneka jenis tanaman yang mudah dirawat oleh anak-anak
  • Menjelaskan tentang cara merawat tanaman dengan benda, diawali dengan lubang tanam
  • Demonstrasi tentang tips merawat tanaman agar bisa tumbuh dengan baik (misalnya perlu ditaruh di ruangan terbuka, serta
  • Penjelasan manfaat sinar matahari, air, pupuk, dan tanah yang subur)
  • Praktik menanam tanaman bersama di pot mini (atau media tanam buatan sendiri)
  • Permainan menanam tanaman dan merawat tanaman berhadiah (penilaian berdasarkan kualitas pekerjaan saat melakukan praktik)
  • Melakukan quiz singkat
  • Mendapatkan penugasan untuk merawat tanaman yang ditanam secara mandiri.

Baca juga:
Modul Ajar dan RPPH Tema / Topik: Merawat Tanaman, Tumbuhan Ciptaan Tuhan - Kurmer PAUD / TK

Melalui kegiatan bertema "Ayo Berkebun," anak-anak tidak hanya belajar tentang tanaman dan lingkungan, tetapi juga menumbuhkan rasa tanggung jawab, kreativitas, dan cinta terhadap alam.

Marbel Pelajaran TK dan PAUD: Membantu Si Kecil Belajar Aneka Keterampilan Dasar PAUD

 


Sumber referensi:

1. Mindchampselc.edu.au. (2024). Sow the seeds of learning garden activities for outdoor fun [1]

2. Educatall.com. (2024). Fruit html [2]

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.