Top

Koleksi LOMBA PENGUAT FISIK MOTORIK Anak PAUD plus Variasinya saat HUT Kemerdekaan RI | Kategori TK Usia 5-6 Tahun

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

17 Ags 2024

  |  

Edukasi

Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia, berbagai kegiatan lomba untuk anak-anak didik PAUD - TK penting untuk diadakan. Bagi anak didik PAUD berusia 5-6 tahun, perayaan ini tidak hanya merupakan momen untuk mengenal dan merayakan kemerdekaan bangsa, tetapi juga kesempatan istimewa untuk mengembangkan kemampuan fisik dan motorik

Artikel Terkait:

Modul Ajar PAUD Topik: AKU CINTA BANGSAKU, Sub Topik PERMAINAN TRADISIONAL Indonesia | RPPH Kurmer TK Usia 4-5 Tahun

Modul Ajar PAUD Topik: AKU CINTA NEGARAKU, Sub Topik MERAYAKAN KEMERDEKAAN Indonesia | Kurmer TK Usia 4-5 Tahun

Artikel ini akan membahas berbagai jenis lomba 17an yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bermanfaat untuk mengembangkan keterampilan motorik anak PAUD. Artikel ini juga akan menjelaskan aneka variasi dari kegiatan lomba tersebut.

RIRI: Membantu Kembangkan Karakter Anak Indonesia dengan Media Animasi Dongeng

1. Permainan Tangkap Bola

Dalam lomba ini, anak-anak didik bermain tangkap bola dengan menggunakan bola lembut atau berwarna cerah dalam waktu tertentu. Setiap tim akan didampingi oleh seorang guru untuk menghitung berapa kali mereka bisa melakukan lempar tangkap. Tim yang menang adalah mereka yang bisa melakukan lempar tangkap paling banyak.

Ide Variasi Lomba:

  • Anak didik bisa menyebutkan nama hewan atau tanaman, setiap kali mereka melempar bola. Nama hewan yang diucapkan tidak boleh diulang.
  • Setelah melakukan lempar tangkap sebanyak 1 kali, siswa yang menangkap bola harus melemparkannya pada target, misalnya tumpukan botol atau memasukkannya ke dalam ember.
  • Guru bisa menambahkan rintangan di antara anak didik yang melakukan lempar tankap, misalnya sebuah kursi atau pagar.
  • Guru bisa memberikan iringan musik saat anak didik melakukan lempar tangkap bola, mereka harus berhenti saat musik berhenti.

Baca juga: Aneka IDE LOMBA 17 Agustus BERKELOMPOK yang Lucu dan Seru | Untuk Anak Usia 4-5 Tahun

2. Lomba Memindahkan Bola dengan Sendok

Anak-anak didik akan memakai sendok untuk memindahkan bola dari satu wadah ke wadah yang lain. Peserta tidak boleh menjatuhkan bola yang dipindahkan.

Ide Variasi Lomba:

  • Guru bisa membuatkan jalur berbentuk labirin dengan bahan pita atau tali.
  • Permainan dilakukan dengan sistem estafet. Sendok berisi bola akan dioper ke peserta yang lain sebelum sampai finish.
  • Bola mungil bisa dimasukkan ke dalam sebuah gelas mungil agar makin menantang.
  • Peserta lomba diwajibkan berjualan sambil bernyanyi.

Baca juga: Modul Ajar dan RPPH PAUD - TK, Topik: Bermain Perlombaan HUT RI - Tema Negaraku Kurikulum Merdeka Belajar

3. Lomba Memindahkan Air

Anak-anak didik bertugas memindahkan air dari satu wadah ke wadah lainnya dengan menggunakan spons.

Ide Varasi Lomba:

  • Spons (media pemindah air) bisa diganti dengan gelas keci, tangan,l atau sendok sup.
  • Peserta lomba diwajibkan bernyanyi sambil diiringi instrumen lagunya saat memindahkan air.
  • Saat memindahkan air, peserta wajib menghitung berapa kali mereka memindahkan air.
  • Selesai memindahkan air, semua peserta wajib merapikan perangkatnya dan mengumpulkannya ke satu tempat.

Baca juga: Ide LOMBA 17 AGUSTUS Anak PAUD 5-6 Tahun dengan TEKNOLOGI DIGITAL

4. Lomba Menyusun Puzzle Besar

Kegiatan ini mengajak anak-anak didik menyusun potongan puzzle besar di lapangan atau area terbuka dan secara berkelompok. Puzzle besar bisa dibuat dengan bahan kertas karton tebal yang ditempeli gambar, lalu dipotong dengan pola tertentu menjadi beberapa bagian.

Ide Variasi Lomba

  • Peserta lomba diharuskan bisa menyelesaikan tantangan puzzle dalam waktu tertentu.
  • Beberapa potongan puzzle bisa disembunyikan di tempat yang tidak terlihat. Peserta harus berusaha menemukannya terlebih dahulu.
  • Saat menyusun puzzle, guru bisa memberikan instruksi khusus, misalnya: “tutup mata”, “tangan kiri di atas”, “satu kaki harus lurus”, dan lainnya.
  • Setelah menyelesaikan puzzle, peserta lomba wajib menghiasi puzzle yang mereka selesaikan.
  • Peserta menyusun puzzle di dalam ruangan. Lalu, lampu di ruangan bisa dimatikan selama 2-3 detik.

5. Lomba Lompat Tali Karet

Anak-anak didik diminta melompat di atas karet panjang yang dikendalikan oleh teman mereka dari dua sisi. Saat melompat, anak didik tidak boleh menyentuh karet. Ketinggian tali karet adalah dari yang paling rendah, hingga yang paling tinggi. Pemenangnya adalah yang bisa melompati tali karet pada ketinggian yang tertinggi.

Ide Variasi Lomba:

  • Sebelum melompati karet, peserta harus berjalan melewati labirin di lantai.
  • Peserta lomba bisa diminta mengenakan kostum unik, misalnya Spiderman, Superman, dan lainnya.
  • Peserta lomba bisa melompat sesuai dengan instruksi guru, misalnya melompat seperti kata, melompat dengan gaya terbang, dan lainnya.
  • Setelah melompat, peserta wajib menjawab pertanyaan dari guru untuk menambah nilai.

Selain sebagai penguat fisik dan motorik untuk anak PAUD semoga aneka lomba di atas bisa memberikan kegembiraan, serta mengembangkan keterampilan motorik, dan rasa percaya diri mereka. Dengan semangat kemerdekaan, mari kita dorong anak-anak usia dini untuk semakin aktif dan sehat, serta menjadikan HUT Kemerdekaan RI sebagai ajang untuk tumbuh bersama dalam keceriaan dan kebersamaan.

Baca juga: Modul Ajar dan RPPH PAUD Tema Negaraku, Topik Lambang, Bendera, dan Lagu Kebangsaan


Sumber Referensi:

1. Splashlearn.com. (2022). Best fine motor activities for kids [1]

2. Littletikescommercial.com. (2022). Physical activities for preschool kids [2]

 

 

 

 

 

 

 

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.