Menjadi Mater of Ceremonies atau MC terutama pada saat acara perpisahan sekolah adalah hal yang penting. Biasanya ada beberapa guru PAUD / TK yang ditunjuk sebagai MC. Peran MC sangatlah penting. MC akan memandu jalannya acara, sehingga setiap sesi bisa terlaksana dengan baik.
Artikel Terkait:
- 5 Ide SOUVENIR PERPISAHAN SEKOLAH Anak TK & TUTORIAL Pembuatan: Mudah, Murah, Anak Makin Kreatif
- Ide TEMA DRAMA MUSIKAL di Acara PERPISAHAN ANAK TK / PAUD | Disertai Ringkasan Cerita Tiap Tema
- Contoh Rundown Acara Perpisahan TK - PAUD: Agar Event Kelulusan / Wisuda Berjalan Lancar
Bagaimana cara guru PAUD / TK agar bisa menjadi seorang MC yang hebat di acara wisuda ini?
1. Mengenal Tamu dan Situasi Acara
Guru PAUD perlu memahami karakteristik para tamu atau audiens. Tamu di acara perpisahan sekolah sebagian besar adalah anak-anak, orang tua, guru, pejabat sekolah, dan staf sekolah. Maka, penggunaan bahasa sangat perlu dicermati agar mudah dipahami oleh anak-anak. Namun, tentu saja sopan santun dan formalitas perlu tetap terjaga agar para tamu tetap merasa nyaman.
Baca juga: PENTAS SENI Favorit di ACARA PERPISAHAN TK - PAUD, Agar Selalu Dikenang: Plus PANDUAN LENGKAP
2. Memahami Jalannya Acara
Sebelum acara dimulai, seorang MC perlu menyiapkan urutan acara, nama-nama yang perlu disebutkan, perlengkapan yang perlu disiapkan di setiap sesi, dan sesi-sesi penting dalam acara yang membutuhkan perhatian.
Bila diperlukan, buatlah teks atau script, agar keseluruhan acara bisa berjalan dengan baik dan alami.
Baca juga: 9 Tips Meningkatkan Kemampuan Public Speaking untuk Guru
3. Menjaga Attitude dan Perhatikan Penampilan
Bersikap ramah, selalu tersenyum, dan kepercayaan diri adalah attitude yang perlu ditampilkan. Perhatikan pula penampilan dengan berpakaian yang formal dan rapi. Gunakan pula aksesoris yang lucu, misalnya topi, bandana, dan lainnya, agar anak-anak tetap tertarik untuk memperhatikan.
Jangan ragu untuk menunjukkan sedikit humor agar suasana tidak terlalu tegang dan tercipta suasana happy.
Baca juga: 15 Kegiatan Pembuka Kelas untuk Anak Usia 3-4 Tahun Agar Makin Semangat
4. Interaktif
Agar suasana menjadi semakin hidup, ajaklah para tamu agar bisa ikut berinteraksi. Ajak anak-anak untuk ikut naik ke atas panggung, misalnya dengan memberikan pertanyaan quiz atau memberikan sebuah hadiah setelah seorang anak / sekelompok anak melakukan aktivitas menyenangkan.
Khusus untuk anak-anak yang tampil di atas panggung, pastikan mereka mendapatkan apresiasi saat berani tampil, paling tidak dalam bentuk pujian atau mendapatkan hadiah hiburan. Ajak para tamu untuk bertepuk tangan setelah mereka selesai tampil.
5. Menjaga Suara
Hindari makanan yang pedas, berminyak, atau makanan yang bisa mengganggu pita suara.
Saat tampil sebagai MC, jagalah volume suara (agar tetap keras dan jelas) dan memberikan penekanan pada beberapa hal penting yang berhubungan dengan acara.
Berikan variasi intonasi (nada) suara agar semakin menarik dan tidak membuat para tamu merasa bosan.
Ajak Si Kecil Menonton Dongeng RIRI (Cerita Anak Interaktif): Kaya akan Pesan Moral
6. Sediakan “Plan B”
Seorang MC yang baik, perlu sigap dalam menjaga kelancaran acara. Bila ada kendala teknis atau kendala lain, seorang MC perlu menyiapkan rencana “yang lain”, misalnya dengan membuat improvisasi atau variasi acara. Namun, tentu saja nantinya akan kembali pada alur acara yang sudah disepakati.
Baca juga: 6 Kegiatan Pembuka Kelas PAUD yang Seru dan Menyenangkan
7. Memperhatikan Manajemen Waktu
Pastikan setiap sesi acara berjalan sesuai dengan jadwal yang telah disepakati dengan tim. Jika ada sesi yang tertunda, usahakan untuk tetap kembali pada waktu yang sesuai (ada sesi yang waktunya dipercepat).
8. Menyiapkan Ice Breaker
Namanya juga anak-anak, biasanya akan ada hal-hal yang tak terduga saat jalannya acara. Maka, siapkan materi-materi cadangan berupa ice breaker, misalnya dengan cara mengajak penonton menyanyi, menari, memberikan quiz, berpantun, bercerita, dan lainnya.
Ice breaker juga bisa diberikan saat para tamu merasa jenuh. Anda perlu peka dalam melihat suasana.
KABI (Kisah Teladan Nabi): Berguna Membangun Karakter Islami Anak Indonesia
9. Ucapan Terima Kasih yang Menyentuh
Di akhir acara, biasanya MC akan mendapatkan kesempatan untuk menutup acara. Sampaikan hal-hal yang bisa menyentuh hati, misalnya ucapan terima kasih kepada guru dan orang tua yang selalu mendukung anak-anak selama belajar di sekolah, selamat berjuang untuk melanjutkan ke tahap pendidikan yang lebih tinggi, memberikan kalimat atau ucapan motivasi kepada anak-anak agar tetap semangat, ucapan maaf bila ada kesalahan, dan lainnya.
Jangan lupa pula mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berjasa dalam acara perpisahan dan permohonan maaf bila ada kesalahan.
Persiapan yang baik tentu akan membuat acara berjalan dengan semakin baik. Guru PAUD juga bisa belajar banyak hal saat menjadi MC, misalnya melatih kepercayaan diri, melatih kemampuan public speaking, melatih membangun kepekaan saat berbicara di depan umum, dan tentunya akan sangat berguna pula saat melakukan kegiatan pembelajaran.
Semoga acara perpisahan / pelepasan siswa tahun ini berjalan dengan baik, lancar, dan meriah.
Sumber Referensi:
1. Freepik.com. (2022). Front view kids hugging their teacher[1]
2. Emceelester.com. (2022). Tips good effective emcee [2]
3. Wikihow.com. (2022). Be a Good Master of Ceremonies [3]