Top

Contoh Naskah PIDATO SINGKAT Peringatan BULAN BAHASA dan Sastra Indonesia 2024

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

05 Okt 2024

  |  

Edukasi

Bulan Oktober diperingati sebagai Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia. Puncaknya adalah tanggal 28 Oktober 2024, dimana seluruh warga Indonesia akan merayakan Hari Sumpah Pemuda. Ada banyak kesempatan bagi guru PAUD / TK untuk memberikan pidato atau edukasi kepada guru maupun orang tua tentang makna dari perayaan bulan Bahasa dan Sastra Indonesia. 

Berikut ini adalah salah satu contoh naskah pidato yang bisa menjadi panduan bagi guru untuk disampaikan kepada siswa serta orang tua siswa di Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia 2024 ini.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua, Om Swastiastu,
Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.**

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah,
Yang saya hormati, dewan guru serta staf,
Dan yang saya cintai, teman-teman serta adik-adik siswa-siswi yang berbahagia.

Artikel Terkait:

- 6 Tips Membuat Anak PAUD Cinta Literasi (Membaca dan Menulis)

- 5 Cara Mudah Kembangkan Skill Pra-Literasi Sejak Dini

Pada kesempatan yang indah ini, marilah kita bersama memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat dan karunia-Nya kita dapat berkumpul bersama dalam upacara bendera ini, dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia 2024.

Ajak Si Kecil Bermain dan Belajar bersama Aplikasi Gim “Marbel Pelajaran TK dan PAUD

 

Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia adalah kesempatan yang sangat istimewa bagi kita semua, sebagai warga Indonesia, agar semakin menyadari akan pentingnya memiliki rasa bangga dan cinta pada bahasa Indonesia.

Seperti kita tahu bersama, bahwa bahasa Indonesia merupakan salah satu identitas nasional bangsa kita. Melalui bahasa ini, banyak bangsa mengenal siapa kita dan di mana tanah air kita.

Baca juga: 6 Cara Menyenangkan untuk Mengasah Kosakata Anak, Orang Tua Wajib Tahu!

Bahasa Indonesia juga merupakan salah satu media pemersatu bangsa Indonesia. Meskipun bangsa Indonesia terdiri atas banyak provinsi yang sebagian diantaranya terpisah oleh lautan dan terbagi menjadi beberapa pulau. Namun, bahasa Indonesia telah menyatukan kita semua sebagai warga yang memiliki satu tanah air, tanah air Indonesia.

Baca juga: Ciri-Ciri Anak yang Memiliki Kecerdasan Bahasa, dan Cara Membimbingnya

Melalui peringatan bulan Bahasa dan Sastra Indonesia 2024, marilah kita menyadari kembali agar bisa memanfaatkan bahasa Indonesia dengan baik, benar, dan bijak. Di era digital seperti saat ini, teknologi berkembang dengan sangat pesan. Informasi yang kita terima bisa semakin cepat, mudah, dan banyak. Namun, tentu saja, kita semua perlu menyadari akan pentingnya menjaga etika dan kesopanan dalam bertutur kata, baik di dunia nyata, maupun di dunia maya. Tidak semua kata-kata yang viral dan banyak dipakai di dunia maya, memiliki makna yang positif dan memiliki nilai edukatif.

Baca juga: Tips Melatih Ketrampilan Bercerita pada Anak Usia Dini

Marilah kita menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar, di lingkungan sekolah, masyarakat, dan di dunia maya atau di media sosial. Saat kita hendak berkomentar atau menulis pesan dengan media digital, berpikirlah dengan bijak. Gunakan pula rasa saat hendak berinteraksi dengan sesama dengan media digital. Pastikan semua yang kita ketik tidak menimbulkan konflik dan kegaduhan, serta tidak menyakiti hati sesama kita. Sehingga, pemanfaatan teknologi tidak membawa pengaruh negatif pada diri kita.

Saya juga ingin mengajak teman-teman semua, agar mampu menggunakan bahasa Indonesia untuk membuat karya-karya yang bermanfaat dan bisa berkontribusi positif bagi masyarakat. Ada banyak karya yang bisa kita buat, misalnya cerita, buku novel, syair, puisi, dan lainnya. Dan dengan memanfaatkan teknologi digital dan media sosial, kita bisa mempublikasikan dan memasarkan karya-karya kita ke seluruh Indonesia dan penjuru dunia.

Baca juga: Bermain Huruf Kecil ( a Sampai z ) Bersama Si Kecil Berusia TK - PAUD

Semoga peringatan Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia 2024 membuat kita semakin mampu menjunjung bahasa persatuan kita, bahasa Indonesia. Semoga kita pun semakin mampu untuk terus membuat karya yang bermanfaat bagi sesama dengan bahasa Indonesia. Semoga dengan menggunakan bahasa Indonesia, kita semakin dikenal sebagai pribadi yang baik, ramah, dan santun.

Baca juga: 15 Kegiatan Anak Saat Liburan untuk Mengembangkan Literasi di Rumah

Demikian pidato yang saya sampaikan hari ini. Mohon maaf bila ada salah kata. Tidak ada salahnya pula, bila saya menutup pidato hari dengan pantun.

Jalan-jalan ke Kota Surakarta,
Hari minggu pulang ke desa,
Mari lestarikan bahasa kita,
Agar jaya sepanjang masa.

Ke pasar naik bis kota,
lalu pulangnya naik kereta,
Mari kita berbahasa Indonesia,
Bahasa pemersatu bangsa kita.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua,
Om Shanti Shanti Shanti Om.


Sumber Referensi:

1. Penfieldchildren.org. (2022). 4 language skills developed during reading [1]

2. Highspeedtraining.co.uk. (2022). Supporting language development in the early years [2]

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.