Top

Pastikan Si Kecil Siap Hadapi TANTANGAN AKADEMIS di SD Usai Lulus PAUD | Transisi Anak PAUD - SD yang Menyenangkan

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

04 Juli 2024

  |  

Edukasi

Orang tua memiliki peran yang penting bagi kesiapan buah hatinya, yang berusia 5-6 tahun, agar siap menghadapi tantangan akademis di bangku Sekolah Dasar.

Ayah Bunda bisa memberikan aneka kegiatan yang bisa membantu Si Kecil dalam mengembangkan aneka keterampilan. Dengan perkembangan aneka keterampilan tersebut, niscaya, Si Kecil akan semakin siap menghadapi tantangan akademis di bangku Sekolah Dasar.

Artikel Berhubungan:

1. Tips MENGUATKAN MENTAL dan Kepercayaan Diri Si Kecil SEBELUM MASUK SD | Latihan TRANSISI PAUD - SD yang Menyenangkan

2. TRANSISI ANAK PAUD ke SD Jadi Asyik Bila LIETRASI NUMERIK Berkembang Baik: Latih Si Kecil dengan KEGIATAN HARIAN Belajar Angka di Rumah (Usia 5-6 Tahun)

3. Rundown Kegiatan Kunjungan Anak PAUD ke SD Terdekat | Persiapan Transisi PAUD ke SD

Inilah beberapa pembiasaan praktis dan bisa dilakukan dalam kehidupan sehari-hari, agar Si Kecil semakin siap menghadapi tantangan akademis di tahun ajaran baru SD 2024-2025 nanti.

Kembangkan Karakter Islami Si Kecil bersama KABI (Kisah Telada Nabi)

 

1. Membangun Kebiasaan Membaca

Sediakan ruang membaca yang rapi dan nyaman dan aneka buku anak yang beragam (komik, ensiklopedia, dan lainnya).

Ayah Bunda juga perlu meluangkan waktu secara rutin setiap hari untuk membaca bersama Si Kecil. Ayah Bunda bisa memilih buku yang menarik dan sesuai dengan usia Si Kecil.

Baca juga: Apa Itu Kefasihan Membaca? Mengapa Penting Bagi Anak PAUD?

2. Mengembangkan Rasa Ingin Tahu Si Kecil

Ajak Si Kecil melakukan aneka percobaan Sains sederhana di rumah. Berikan kesempatan kepadanya untuk bertanya dan berdiskusi.

Ayah Bunda juga bisa mengajak Si Kecil berjalan-jalan di alam terbuka. Ajak Si Kecil menemukan aneka jenis bunga, hewan, dan benda-benda menarik di alam.

Baca juga: Mengenal 5 Macam Permainan PAUD: Eksploratif, Konstruktif, Drama, Digital, dan Kompetitif

3. Mengembangkan Keterampilan Dasar

Ajari Si Kecil aneka keterampilan pengembangan literasi numerik, misalnya melakukan permainan tentang pengenalan angka, konsep berhitung, konsep pengurangan, dan lainnya. Ayah Bunda bisa mengajak Si Kecil bermain kartu angka, mainan balok bergambar angka, mainan puzzle tema angka, dan lainnya.

Keterampilan dasar penting lainnya adalah menulis. Ayah Bunda bisa melatih Si Kecil menggambar, melukis, atau mewarnai huruf dan angka sederhana. Pastikan Si Kecil juga mendapatkan stimulasi penguatan motorik halus, misalnya membuat garis, meremas kertas, bermain playdough, dan lainnya.

Baca juga: 14 LANGKAH MUDAH dan FUN Agar Si Kecil TERAMPIL MENULIS | Usia 4-5 Tahun

4. Membuatkan Jadwal Kegiatan Harian

Ajak Si kecil menetapkan waktu belajar secara rutin setiap harinya, agar ia bisa berlatih tentang kedisiplinan.

Pastikan pula agar Si Kecil memiliki waktu berkualitas dan teratur untuk beristirahat.

5. Memberikan Dukungan secara Emosional

Ajak Si Kecil saling berbagi cerita setiap hari. Dengarkan setiap keluh kesah, kekhawatiran, dan segala perasaan Si Kecil tentang kegiatan yang telah ia lalui. Pastikan Si Kecil mendapatkan solusi tentang setiap persoalan yang ia hadapi.

Berikan pujian kepada Si Kecil tentang setiap perkembangan positifnya. Kebiasaan ini bisa membuat Si Kecil semakin bersemangat belajar dan berani mencoba hal-hal yang baru.

6. Mengembangkan Social Skill

Dorong Si Kecil agar bermain bersama teman, serta berinteraksi dengan teman seusianya.

Ajak Si Kecil agar terbiasa melakukan senyum, salam, sapa bila bertemu dengan orang ia kenal, serta mempraktikkan sopan santun kepada sesama, terutama kepada orang yang lebih

Baca juga: 6 Keterampilan Sosial yang Harus Dimiliki Anak Usia Dini

7. Menyiapkan Lingkungan Belajar yang Nyaman dan Menarik

Sediakan tempat belajar yang nyaman, tenang, bebas dari gangguan, serta aneka perlengkapan belajar, misalnya buku, alat tulis, pensil warna, mainan edukasi, dan lainnya.

Berikan dekorasi yang menarik di dinding kamar dan ditempeli dengan aneka poster edukasi yang bisa digunakan sebagai media belajar.

8. Membangun Komunikasi yang Aktif dengan Guru

Ajak Guru berdiskusi tentang segala perkembangan Si Kecil, misalnya perkembangan akademis dan perkembangan sosial.

Gunakan media sosial, misalnya WA, sebagai media komunikasi efektif dan canggih di zaman now. Ajak pula Si Kecil menghadiri aneka pertemuan atau acara yang diadakan oleh sekolah.

Baca juga: Kiat Membangun Komunikasi Efektif Guru dan Orang Tua

Semoga dengan aneka pembiasaan positif di atas Si Kecil akan semakin mampu menyesuaikan diri dengan suasana di Sekolah Dasar dan semakin bisa menghadapi aneka tantangan di masa depan, terutama di bidang akademis.

Selamat mencoba!


Sumber Referensi:

1. Info.theetonacademy.com.sg. (2022). What you should know before your child enters primary school [1]

2. Parentmap.com. (2022). What parents need know before elementary years [2]

3. Freepik.com. (2022). Happy cheerful asia family mom teach toddler girl paint ceramic pot having fun relax table living room house [3]

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.