Ide games berikut ini akan membantu anak PAUD berusia 5-6 tahun untuk menghafalkan nama-nama teman baru. MPLS atau Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( Masa Orientasi Sekolah) akan menjadi kian seru dan menyenangkan bila siswa sudah saling mengenal satu sama lain.
Artikel Terkait:
1. Rekomendasi Lagu Anak TERBARU 2023 untuk MPLS: Media Berkenalan dengan Teman Baru2. Inilah 9 Ide Pantun PERSAHABATAN di MPLS PAUD: Media BERKENALAN dengan Teman Baru Biar MAKIN AKRAB
Ada sekitar 10 permainan pilihan di dalam artikel ini. Yuk, kita simak bersama!
1. Clap and Call Game
- Ada dua kegiatan utama dalam game ini, yaitu bertepuk dan memanggil nama teman.
- Ajak siswa untuk duduk di dalam lingkaran, lalu panggil seorang siswa sambil bertepuk tangan.
- Siswa yang namanya dipanggil harus menanggapinya dengan cara bertepuk tangan pula.
- Permainan selesai setelah semua nama anak telah dipanggil.
Ajak Si Kecil Bermain Sambil Belajar bersama MARBEL PELAJARAN TK DAN PAUD
2. Menyebutkan Nama dan Hobi Teman
- Ajak para siswa membuat sebuah lingkaran, lalu sebutkan nama dan hobi Anda.
- Siswa di sebelah Anda harus menyebutkan nama dan hobi Anda dengan tepat. Lalu, ia juga perlu menyebutkan nama dan hobinya sendiri.
3. Rolet Botol
- Ajak para siswa membuat sebuah lingkaran. Lalu, letakkan sebuah botol di tengah lingkaran.
- Putar botol hingga menunjuk ke seorang siswa.
- Siswa yang ditunjuk oleh botol harus menyebutkan namanya.
4. Mencari Kartu Nama
- Buatlah kartu nama sejumlah siswa yang ada di dalam kelas.
- Lalu, sembunyikanlah kartu-kartu tersebut di sekitar area sekolah.
- Mintalah para siswa untuk mencari kartu-kartu tersebut.
- Bila ada yang menemukan sebuah kartu nama, maka ia harus memberikannya kepada teman yang namanya tertulis pada kartu nama.
Kembangkan Karakter Si Kecil bersama RIRI (Cerita Anak Interaktif)
5. Menebak Nama Teman Baru
- Jelaskan ciri-ciri seorang siswa dalam satu kelas.
- Mintalah para siswa untuk menebak nama teman sesuai dengan ciri-ciri yang dijelaskan
6. Menyusun Puzzle Huruf Menjadi Nama
- Berikan kepada para siswa beberapa kartu bergambar huruf.
- Lalu, mintalah para siswa dalam sebuah kelompok menyusun kartu huruf tersebut sehingga (bila dibaca) membentuk sebuah nama siswa.
Baca juga: 9 PERMAINAN ASYIK di Hari - Hari MPLS PAUD: Bikin Minggu PERTAMA ANAK MASUK SEKOLAH TK Jadi Berkesan
7. Memanggil Teman Tanpa Melihat Wajah
- Pilih seorang siswa untuk menjadi penebak nama teman.
- Mintalah para siswa yang lain berdiri sambil menutup wajah mereka.
- Siswa yang menjadi penebak nama teman harus bisa menyebutkan nama-nama temannya yang sedang menutup wajah.
8. Mengenal Suara
- Pilih seorang siswa untuk ditutup matanya.
- Mintalah ia untuk menebak nama siswa yang bersuara (misalnya mengucapkan beberapa kalimat).
9. Menyebut Nama dan Bergaya
- Mintalah seorang siswa menyebutkan namanya, misalnya, “Saya Budi”, lalu melakukan suatu gaya yang lucu.
- Lalu, siswa di sebelahnya harus menirukan gaya yang sama dengan teman sebelumnya, dan menyebutkan nama teman sebelahnya (misalnya: “Dia Budi”), serta menyebutkan namanya sendiri sambil bergaya.
- Setelah itu, teman sebelahnya lagi melakukan hal yang sama.
10. Lempar Bola Nama
- Ajak siswa membuat sebuah lingkaran besar, dan siapkan sebuah bola plastik besar.
- Lempar bola tersebut dengan posisi tubuh menghadap ke belakang.
- Siswa yang menangkap bola tersebut, harus menyebutkan nama pelempar bola dan namanya sendiri.
11. Bermain Kartu Nama Berfoto
- Siapkan satu set kartu (jumlah kartu sesuai dengan jumlah siswa dalam satu kelas) yang pada bagian depannya bergambar foto seorang siswa, dan bertuliskan nama siswa tersebut.
- Susun satu set kartu tersebut dengan posisi bagian bergambar wajah ada di bagian atas, dan nama siswa ada pada bagian yang tertutup / tak terlihat.
- Mintalah para siswa menebak nama dari gambar wajah siswa yang terlihat.
Aneka ide games atau permainan di atas dapat membantu guru dalam menyiapkan kegiatan ice breaker yang menarik dan menyenangkan. Guru harus bisa memandu para siswa dalam melakukan permainan-permainan di atas dengan cara menjaga sikap dan wibawanya, tidak banyak bercanda, sopan, interaktif, dan yang mudah dipahami anak. Semoga bermanfaat!
Dengan tambahan permainan ini, anak-anak akan memiliki lebih banyak variasi dan kesempatan untuk menghafal nama teman-teman mereka dengan cara yang menyenangkan dan interaktif.
Sumber Referensi:
1. Splashlearn.com. (2022). Best ice breakers activities for kids [1]
2. Teachstarter.com. (2022). Classroom getting to know you icebreaker games us [2]
3. Freepik.com. (2022). Two girls play slides playground selective [3]