Top

Educa Studio Meriahkan Event Lomba Mewarnai di Perpusda Salatiga, dengan Marbel TK PAUD

Oleh Vanya Karunia Mulia Putri

  |  

19 Okt 2024

  |  

Event

Setelah sukses berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam beragam event, kini, Educa Studio kembali bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Salatiga serta Yayasan Dian Dharma, dalam acara Lomba Mewarnai, bertempat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Salatiga atau Perpusda Salatiga.

Event itu diadakan mulai pukul 8 pagi, dan berakhir sekitar pukul 11 siang. Kurang lebih ada 100 siswa-siswi TK Pertiwi di Kota Salatiga, yang mengikuti lomba tersebut. Berikut daftar TK yang berpartisipasi dalam acara ini:

  • TK Pertiwi Sidorejo
  • TK Pertiwi 01 Buksuling
  • TK Pertiwi 02 Nanggulan
  • TK Pertiwi Banjaran
  • TK Pertiwi Tegalrejo
  • TK Pertiwi Tingkir Tengah.

Lomba mewarnai ini diselenggarakan dalam dua kategori. Kategori A untuk anak TK A, usia 4 hingga 5 tahun, serta kategori B untuk TK B, usia 5 sampai 6 tahun. Acara tersebut diawali dengan doa bersama juga sambutan dari beberapa pihak, kemudian dilanjutkan dengan lomba mewarnai.

Baca juga: Educa Studio Memeriahkan Acara Indonesia StartUp Dialogue bersama Kemendag, YouTube Indonesia, Google Indonesia di Universitas Brawijaya dengan Game Marbel TK Paud

Dalam acara tersebut, Educa Studio turut memeriahkannya dengan membuka booth khusus Marbel TK PAUD, juga membagikan voucer gratis akses VIP Marbel TK PAUD selama tiga hari, kepada para orang tua yang hadir.

Dengan voucer tersebut, orang tua dan si kecil bisa mengakses semua konten premium dalam gim Marbel TK PAUD secara cuma-cuma, cukup dengan mengunduhnya melalui Google Play Store, dan memasukkan kode voucernya.

Sebagai informasi, Marbel TK PAUD adalah gim edukasi yang dirilis Educa Studio, untuk mengedukasi anak-anak TK (Taman Kanak-kanak) dan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), atau yang berusia 2 hingga 6 tahun.

Konsep utama yang dibangun Educa Studio lewat Marbel TK PAUD adalah aktivitas belajar yang menyenangkan untuk anak-anak. Mereka tidak akan hanya belajar huruf, angka, dan sebagainya, tetapi juga bisa memainkan beberapa gim untuk membantu mengembangkan keterampilan kognitif juga motorik halus mereka.

Baca juga: 5 Rekomendasi Permainan untuk Anak TK dalam Gim Marbel TK PAUD

Momen saat Bunda Rahasti (kiri), Bunda Ertin (tengah), dan Ayah Oky berkunjung ke booth Educa Studio di Perpusda Salatiga.

Antusiasme para orang tua yang hadir ke booth Educa Studio sangat terlihat. Beberapa orang tua bahkan turut menyampaikan perasaan puas atau respons positifnya terhadap gim Marbel TK PAUD. Salah satunya, Bunda Rahasti, yang menyampaikan bahwa anaknya berhasil membaca dan menulis dengan fasih, berkat Marbel TK PAUD.

“Kinan anak saya, dari umur 4 tahun sudah menggunakan aplikasi Marbel. Jadi, sekarang dia sudah bisa membaca, padahal, masih banyak temannya yang belum bisa membaca. Dia (Kinan), sekarang sudah lancar membaca dan menulis,” ujar Bunda Rahasti.

Melihat kesuksesan anak pertamanya dalam membaca dan menulis, Bunda Rahasti pun juga menerapkan metode yang sama kepada anak keduanya, lewat Marbel TK PAUD. Kini, anak keduanya, Kirani, sudah bisa mengenal dan mempelajari angka dengan baik, karena gim edukasi milik Educa Studio ini.

Ketika lomba mewarnai berlangsung, semua anak terlihat sangat antusias mewarnai karakter Bebe dari Marbel (Mari Belajar Sambil Bermain). Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan penampilan berbakat dari beberapa siswa-siswi TK Pertiwi. 

Di penghujung acara, anak-anak juga berkesempatan mengunjungi booth Educa Studio. Banyak dari mereka yang sangat bersemangat dan bahagia saat bermain Marbel TK PAUD, karena gim edukasi ini memang ditujukan untuk menghadirkan proses belajar yang menyenangkan dan tidak membosankan.

Baca juga: Latih Kebiasaan Belajar Sambil Bermain Anak Usia Dini Bersama Marbel

Tak ketinggalan, dalam acara tersebut, Educa Studio turut membagikan buku gratis kepada beberapa anak yang hadir, dalam momen giveaway. Harapannya, buku tersebut bisa membantu proses belajar si kecil.

Hadirnya Educa Studio lewat Marbel TK PAUD dalam event lomba mewarnai di Perpusda Salatiga, membuktikan komitmen dan kontribusi Educa Studio dalam menghadirkan teknologi pendidikan yang cepat, tepat, mudah, murah, dan menyenangkan untuk seluruh anak-anak Indonesia.

Harapannya, Educa Studio bisa terus berkontribusi bagi pendidikan dan anak-anak Indonesia, demi membangun generasi yang tidak hanya tanggap teknologi, namun, juga bisa menggunakannya secara bertanggung jawab dalam pendidikan mereka.

Selamat dan sukses terus untuk Educa Studio juga Marbel TK PAUD!

Baca juga: Peran Marbel TK PAUD dalam Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

Bagikan artikel ini

Author :

Vanya Karunia Mulia Putri

Content Writer Educa Studio