Kesadaran sosial menjadi satu hal terpenting yang harus ditumbuhkan anak sejak usia dini. Sebab, kesadaran sosial berkaitan dengan hubungan individu dan lingkungan atau kelompok sosialnya.
Pengertian kesadaran sosial adalah pemahaman individu terkait peran dan posisi mereka dalam masyarakat, yang dibentuk oleh berbagai faktor sosial. Misal, pengetahuan anak tentang rasa empati akan membuat mereka sadar dan paham soal sikap empati.
Bisa juga diartikan bahwa kesadaran sosial adalah refleksi pemahaman individu soal peran serta posisi mereka dalam masyarakat, yang dipengaruhi oleh pengalaman hidup, latar belakang sosial, juga kepercayaan mereka.
Sejatinya, kesadaran sosial ini memengaruhi pembentukan karakter dan nilai-nilai yang akan membimbing individu dalam kehidupannya. Oleh sebab itu, kesadaran sosial dibutuhkan dalam kehidupan manusia, sebagai satu bagian yang tidak dapat dipisahkan.
Baca juga: Bekali Pengetahuan Agama Islam Anak dengan Kabi dari Educa Studio
Cara menumbuhkan kesadaran sosial anak
Berikut cara menumbuhkan kesadaran sosial anak:
- Mendengarkan dengan perasaan empati
Cara menumbuhkan kesadaran sosial anak yang pertama, yakni mendengarkan orang lain berbicara dengan empati. Misal, ketika teman sedang menceritakan kesuksesan atau kebahagiaannya, kita juga harus memperlihatkan ekspresi bahagia.
- Menghargai perbedaan yang ada
Kesadaran sosial anak bisa ditumbuhkan dengan mengajari mereka bertoleransi. Ajarkan mereka bahwa apa pun agama, suku, dan rasnya, kita harus menghormati dan menghargainya dengan sikap toleransi.
- Turut serta dalam kegiatan sosial
Orang tua bisa mengajak anak untuk turut serta dalam kegiatan sosial, demi menumbuhkan kesadaran sosial anak. Contoh, orang tua bisa mengajak anak untuk terlibat dalam kegiatan sosial, atau membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan.
- Beri dukungan kepada mereka yang membutuhkan
Cara menumbuhkan kesadaran sosial anak, yakni mengajak mereka untuk memberi dukungan sosial kepada mereka yang membutuhkan. Ajarkan anak untuk memberi dukungan emosional atau sosial kepada orang lain, misalnya dengan mengucapkan “terima kasih”, “maaf”, dan “tolong”.
Baca juga: Kabi sebagai Media Digital untuk Belajar Agama
Cara menumbuhkan kesadaran sosial anak dengan Kabi Kisah Teladan Nabi
Untuk menumbuhkan kesadaran sosial anak, dibutuhkan partisipasi aktif dari orang tua dan kerja sama dari lingkungan keluarga. Selain cara di atas, orang tua dan keluarga juga bisa menumbuhkan kesadaran sosial anak dengan gim Kabi - Kisah Teladan Nabi.
Berikut cara menumbuhkan kesadaran sosial anak dengan Kabi Kisah Teladan Nabi:
- Ajak anak membaca berbagai kisah dalam gim Kabi
Orang tua bisa mengajak anak mengakses dan membaca kisah-kisah dalam gim Kabi, seperti Kisah Teladan Islam, Kisah Sahabat Nabi, Seri Edukasi Muslim, Kisah Wanita Hebat, serta Kisah Tokoh Islam.
Selain meningkatkan keimanan dan ketakwaan anak terhadap ajaran agama Islam, Kabi juga bisa dijadikan sebagai media atau sarana menumbuhkan kesadaran sosial anak. Karena Kabi memiliki segudang pesan moral yang bisa diambil dan dipelajari.
Baca juga: Ajarkan Nilai-nilai Moral Agama Islam kepada Anak Usia Dini dengan Kabi
- Ajak anak untuk berani menyuarakan apa pesan moral yang didapatnya
Selanjutnya, cara menumbuhkan kesadaran sosial anak, yaitu mengajak anak untuk berani menyampaikan apa saja pesan moral yang diperolehnya dari kisah-kisah dalam gim Kabi Kisah Teladan Nabi, seperti sikap pantang menyerah, kejujuran, dan kebaikan terhadap sesama.
- Berikan contoh nyata kepada si kecil
Untuk menumbuhkan kesadaran sosial anak, orang tua harus memberi contoh nyata kepada si kecil. Misal, orang tua mencontohkan sikap tolong-menolong, dan mengucapkan permintaan maaf jika ada kesalahan kata atau perbuatan.
- Beri waktu si kecil untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya
Cara menumbuhkan kesadaran sosial anak, yakni memberi waktu si kecil untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya. Beri mereka kesempatan untuk mengeksplorasi juga bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya, sembari menerapkan nilai-nilai dan ajaran yang ada dalam gim Kabi Kisah Teladan Nabi.
Kabi Kisah Teladan Nabi bukan sekadar media pendidikan yang menyenangkan, tetapi juga merupakan sarana yang efektif untuk meningkatkan kesadaran sosial anak. Karena seperti yang kita tahu, kesadaran sosial anak memang sudah seharusnya ditumbuhkan sejak usia dini.
Dengan dukungan dan bimbingan orang tua, anak-anak pasti bisa tumbuh menjadi individu yang lebih peka, bertanggung jawab, berempati, dan kritis terhadap lingkungan sekitarnya. Mari kita jadikan Kabi Kisah Teladan Nabi sebagai media belajar agama Islam sekaligus sarana untuk menumbuhkan kesadaran sosial anak.
Baca juga: 3 Keuntungan Mengunduh Gim Kabi - Kisah Teladan Nabi
Sumber referensi:
- Nur, Hadi. (2023). Filsafat Sains dalam Konteks. Malang: Penerbit Universitas Muhammadiyah Malang.
- Kesadaran Sosial: Membangun Empati dan Solidaritas dalam Masyarakat. (2024). Tanggal akses: 9 Oktober 2024.