Top

Hari Pendidikan Nasional 2024: Educa Studio Ikut Meramaikan "Salatiga Education Fair" dengan Edukasi Board Games

Oleh Vincentius Dimas

  |  

02 Mei 2024

  |  

Event

Memperingati Hari Pendidikan Nasional 2024, Educa Studio dengan penuh semangat berpartisipasi dalam "Salatiga Education Fair" yang akan diadakan pada tanggal 2 - 4 Mei 2024 di Perpusda Salatiga. Sebagai industri kreatif yang selalu mengedepankan inovasi dan pembelajaran yang menyenangkan, Educa Studio sangat antusias untuk ambil bagian ini karena pendidikan anak, khususnya TK dan PAUD, yang sudah menjadi fokus utama sejak 2012.

Maka, dalam kesempatan ini, Educa Studio akan mengedukasi para anak-anak dan orang tua yang menghadiri acara tersebut dengan produk-produk game edukasi baik itu berupa board game maupun game teknologi. Selain itu, Educa Studio juga membagikan kebahagiaan kepada anak-anak dengan voucher gratis untuk akses konten premium aplikasi Marbel TK & Paud bagi yang memenangkan lomba mewarnai.

Dok. Tim Educa: Lomba Mewarnai

Edukasi Lewat Game Gadget

Dalam acara tersebut, Pj (Penjabat) Wali Kota Salatiga, Yasip Khasani juga turut menghadiri dan memberi sambutan hangat kepada para tamu yang hadir dalam acara ini. Lewat sambutannya, beliau menjelaskan bahwa mulai saat ini semestinya anak sekolah harus pandai memanfaatkan kecepatan teknologi melalui gadget.

Maanfaat yang dimaksud adalah menggali berbagai informasi ilmu pengetahuan, namun dengan catatan para orang tua juga harus mendampingi saat anaknya menggunakan gadget. Nah, pertanyaannya sekarang adalah apakah bisa edukasi Si Kecil lewat gadget? 

Dok. Tim Educa: Pj Wali Kota Salatiga (Kiri)

Di era digital ini, gadget telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan, tak terkecuali bagi Si Kecil. Namun, banyak orang tua yang masih khawatir akan dampak negatif gadget terhadap edukasi anak. Benarkah game di gadget hanya membuang waktu dan tidak memberikan manfaat edukasi? Jawabannya, tidak selalu demikian.

Faktanya, game edukasi yang telah diciptakan oleh Educa Studio hingga saat ini sudah mencapai +43 juta unduhan aplikasi. Game tersebut meliputi Marbel TK & PAUD, Emak Matic, KABI, dan masih banyak lagi. Perlu diketahui, game edukasi ini banyak yang menyukai karena dapat meningkatkan berbagai kemampuan Si Kecil, seperti:

  • Keterampilan kognitif: Game edukasi dapat melatih kemampuan berpikir kritis, memecahkan masalah, dan membuat keputusan.
  • Kreativitas: Game edukasi dapat mendorong anak untuk berkreasi dan mengeksplorasi ide-ide baru.
  • Keterampilan sosial: Game edukasi multiplayer dapat membantu anak belajar berkomunikasi dan bekerja sama dengan orang lain.
  • Kemampuan motorik: Game edukasi yang melibatkan gerakan fisik dapat membantu anak mengembangkan koordinasi dan keseimbangan.

Selain itu, game edukasi juga dapat membuat proses belajar menjadi lebih menyenangkan dan menarik. Hal ini dapat meningkatkan motivasi anak untuk belajar dan membantu mereka lebih mudah memahami materi pelajaran.

Tentu saja, tidak semua game edukasi diciptakan sama. Orang tua perlu memilih game edukasi yang sesuai dengan usia dan kemampuan anak. Orang tua juga perlu mendampingi anak saat bermain game untuk memastikan bahwa mereka bermain dengan cara yang aman dan edukatif.

Maka dengan memilih dan menggunakan game edukasi dengan tepat, gadget dapat menjadi alat bantu yang bermanfaat untuk mendukung edukasi anak. Terlebih bisa mengedukasi Si Kecil dengan cara yang menyenangkan dan efektif.

Dok. Tim Educa: Edukasi Game Marbel TK & PAUD

Belajar sambil Bermain

Educa Studio, sejak awal berdiri tahun 2012, telah memantapkan komitmennya untuk menghadirkan proses belajar yang CEMUMU (Cepat Tepat, Mudah-Murah, dan Muenyenangkan) bagi anak-anak. Komitmen ini diwujudkan melalui berbagai terobosan gemilang dalam dunia pendidikan anak, salah satunya dengan menciptakan game edukasi yang inovatif, menarik, dan bisa dimanfaatkan oleh khalayak luas.

Lebih dari sekadar permainan biasa, game edukasi Educa Studio dikemas dengan aktivitas seru dan interaktif yang mampu membangkitkan minat belajar anak. Di dalam game edukasi ini, nantinya anak-anak akan diajak untuk berpetualang, memecahkan masalah, dan menjelajahi dunia pengetahuan dengan cara yang menyenangkan.

Dok. Tim Educa: Panggung Utama Salatiga Education Fair

Tak hanya itu, Educa Studio pun tak henti berinovasi dalam menghadirkan beragam media edukasi yang menarik dan bervariasi. Media edukasi yang ditawarkan Educa Studio juga tidak hanya sebatas card game dan board game saja, namun juga buku cerita, video animasi, lagu anak, buku cetak, komik, dan masih banyak lagi.

Maka dengan kekayaan pilihan media edukasi ini, Educa Studio memastikan bahwa setiap anak dapat menemukan cara belajar yang paling sesuai dengan minat dan gaya belajar mereka. Perlu diingat kembali, bahwasanya belajar bersama Educa Studio itu tak hanya mudah, murah, dan cepat, tetapi juga menyenangkan dan penuh petualangan.

Bagikan artikel ini

Author :

Vincentius Dimas