Top

Salatiga May Day 2023

Oleh N. R. Heditya

  |  

15 Mei 2023

  |  

Company

Salatiga - Pada tanggal 6 Mei 2023 PT Educa Sisfomedia Indonesia mengikuti Acara Peringatan Hari Buruh Internasional Kota Salatiga: Salatiga MayDay 2023 yang diselenggarakan di Gedung Balai Kota Salatiga dan dihadiri sekitar 2000 peserta. Acara Peringatan Hari Buruh tahun ini mengusung tema "Semangat Merajut Kebersamaan Pekerja dan Pengusaha di Hari yang Fitri".

Peringatan Mayday Salatiga tiap tahunnya sangat meriah dan jauh dari kesan demo yang rusuh, karena slogan yang diserukan adalah Mayday is Fun Day! Mayday tahun ini diisi dengan acara seru, bazaar, serta banyak doorprize yang menarik.

Acara sudah dimulai sejak pagi diawali dengan senam bersama seluruh peserta, kemudian dilanjutkan jalan sehat dengan jarak tempuh 3,2km. Selesai jalan sehat peserta dapat membeli makanan dan minuman di booth bazaar yang telah disediakan oleh panitia. Setelah beristirahat sejenak dan mengisi perut, acara dilanjutkan dengan pembukaan oleh penampilan yang epik dari Marching Band lokal.

Peserta Mayday Salatiga 2023 mulai berangkat untuk jalan sehat

Perwakilan Educa juga ikut jalan sehat

Penampilan Marching Band

Booth Bazaar

Seusai penampilan yang meriah dari Marching Band, tak lupa memanjatkan doa untuk kelancaran acara dan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari beberapa Pejabat yang ikut hadir dalam acara tersebut, antara lain PJ. Walikota Salatiga, Drs.Sinoeng Noegroho Rachmadi,MM; perwakilan dari Serikat Pekerja; serta perwakilan dari Asosiasi Pengusaha Indonesia. Sebelum memasuki acara utama, dilakukan pelepasan balon sebagai simbol harapan dari Buruh/Pekerja dan Pengusaha untuk kesejahteraan buruh serta kemajuan industri di Indonesia.

Beberapa Perwakilan Pejabat yang Turut Hadir

Pelepasan Balon

Memasuki pukul 09:30 WIB akhirnya acara yang ditunggu-tunggu dimulai. Semua peserta mendekati panggung untuk menyaksikan Live Dangdut yang diselingi dengan pembagian hadiah hiburan. Sesekali ketika ada jeda dilakukan pengundian doorprize, hingga di penghujung acara sekitar pukul 13:00 WIB diumumkan pemenang dari doorprize utama berupa Mesin Cuci dan Lemari Es.

Melalui acara ini, Kota Salatiga benar-benar berhasil mematahkan persepsi masyarakat dimana Peringatan Hari Buruh diasosiasikan dengan demo dan kerusuhan. PT Educa Sisfomedia Indonesia turut bangga menjadi bagian dalam Perayaan Mayday tahun 2023, dan berharap dengan adanya acara ini buruh dan pengusaha semakin bersinergi untuk mewujudkan kesejahteraan Indonesia.

Bagikan artikel ini

Author :

N. R. Heditya

HRD Educa Studio