Top

Kunjungan BAPPEDA Jateng di Kantor Educa Studio

Oleh N. R. Heditya

  |  

26 Apr 2023

  |  

Company

Jumat (15/4) Educa Studio kedatangan tamu istimewa dari Perwakilan Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Jawa Tengah (BAPPEDA JATENG) yang disambut langsung oleh Founder sekaligus CEO PT. Educa Sisfomedia Indonesia, Pak Andi Taru. Kunjungan tersebut berhubungan dengan status Educa Studio sebagai Pemenang Utama Ajang Penghargaan Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (KRENOVA) yang diselenggarakan pada tahun 2020 lalu.

KRENOVA sendiri merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh BAPPEDA sebagai bentuk apresiasi dari Gubernur Jawa Tengah kepada para mitra dan inovator yang secara nyata mendukung dalam memajukan produk inovasi untuk masyarakat luas. KRENOVA terakhir kali diselenggarakan pada tahun 2020 sebelum pandemi, dimana Educa Studio dengan brand RIRI berhasil menjadi pemenang utamanya.

Educa Studio sebagai Pemenang Utama pada kontes sebelumnya tentu menarik perhatian banyak kalangan, tak terkecuali pihak penyelenggara. Agenda Kunjungan BAPPEDA kali ini adalah ingin mengetahui rahasia kesuksesan serta kondisi terkini Educa Studio.

Kedatangan perwakilan BAPPEDA Jawa Tengah disambut langsung oleh Pak Andi Taru

 
Pak Andi Taru berbagi cerita kesuksesan Educa Studio

Pak Andi bercerita mulai dari bagaimana Educa terbentuk hingga pertumbuhan bisnis dan jumlah karyawan yang signifikan dibandingkan 3 tahun yang lalu.

 
Perwakilan BAPPEDA Jawa Tengah melihat proses produksi RIRI

Proses produksi Cerita Anak Interaktif - RIRI sebagai brand dari Educa Studio yang memenangkan KRENOVA tahun 2020.

Educa Studio berharap dengan adanya kunjungan dari BAPPEDA Jawa Tengah dapat menjadi inspirasi bagi calon peserta KRENOVA selanjutnya dan mitra kreatif lain agar terus dapat berinovasi untuk kemajuan Indonesia.

Bagikan artikel ini

Author :

N. R. Heditya

HRD Educa Studio