Top

HUT ke-12 Educa: G12OWTH

Oleh N. R. Heditya

  |  

14 Apr 2023

  |  

Company

PT. Educa Sisfomedia Indonesia tahun ini genap menginjak usia 12 tahun!

Pada tanggal 1 April 2023 kemarin, bertepatan dengan Bulan Ramadhan Educa memperingati hari jadi yang ke-12 tahun.

Tak mau melewatkan momen ini, segenap karyawan dan manajemen Educa merayakan peringatan ini dengan meriah. Perayaan yang dilaksanakan pada tanggal 3 April ini sekaligus menjadi agenda Bukber tahunan tim Educa. Penasaran seperti apa acaranya? Yuk, Intip keseruannya!!

12th Anniversary

Mengawali acara, jangan lupa berdoa dulu.. Kali ini, dipimpin oleh Mas Arif dari Tim Sales.

 

Lanjut refreshing Visi Misi Perusahaan yang dibawakan langsung oleh Founder dan CEO Educa, Pak Andi Taru

Pada kesempatan ini, Pak Andi menyampaikan Visi Misi Perusahaan serta tema utama ulang tahun kali ini yaitu G12OWTH. Beliau berharap semua pencapaian Educa pada tahun-tahun sebelumnya tidak menjadikan tim mudah berpuas diri, melainkan sebagai motivasi untuk membawa Perusahaan terus bertumbuh dan berkembang agar pada tahun berikutnya Educa akan semakin baik lagi.

Eitss.. jangan bayangin sesi ini boring ya!! Pak Andi asik banget pembawaannya! Murah senyum lagi!! hihihi


 

Ada sesi Potong Tumpeng juga, sebagai perwujudan rasa syukur kami

 

Pak Andi dapat surprise dari Leader dan Manager nih, karena kebetulan Ultah Educa bareng sama Ultahnya Pak Andi!

 

Buka Bersama

Karena Adzan Mahgrib sudah berkumandang, para karyawan yang puasa membatalkan puasanya.

Kali ini Educa menggandeng para pelaku UMKM di Kota Salatiga sebagai pemasok nutrisi karyawan. Mengusung konsep Pasar Ramadhan, kita berasa seperti lagi berburu takjil nih hihihi..

Panitia ikut bantu juga bagi-bagi makanan

 

Budayakan antri ya gaes ya

 

Tetap senyum meskipun sedang antri

 

Asik banget, Anak tongkrongan mana nih?

 

Jangan lupa itu Si Oyen dikasih jatah keamanan ya!!

 

Tim Indoor gak mau kalah dong

 

Sembari berbuka, Tim juga bisa eksis di photobooth

Wahh.. Seru banget yaa? Jadi gak sabar Perayaan tahun selanjutnya bakal se-seru apa lagi??!

Terima kasih untuk panitia yang sudah mengkoordinasi berjalannya acara ini. Yuk, kita beri apresiasi untuk tim panitia dan tim dibalik layar^^

  

Bagikan artikel ini

Author :

N. R. Heditya

HRD Educa Studio