Bahaya api adalah salah satu materi penting yang perlu dipelajari oleh anak-anak PAUD usia 4-5 tahun saat mereka belajar dengan tema api. Dengan melakukan variasi aktivitas tentang betapa bahayanya api, anak-anak didik bisa semakin bijak saat menggunakan api dalam aktivitas harian mereka.
Inilah aneka kegiatan bermain dan aktivitas menyenangkan yang bisa membuat anak-anak didik memahami cara menggunakan api secara bijak dan mampu mencegah terjadinya kecelakaan yang disebabkan oleh api.
1. Bermain Peran
Ajak anak-anak didik melakukan suatu permainan drama tentang cara menyikapi suatu kejadian yang tidak disangka, misalnya saat mereka melihat ada perangkat elektronik terbakar, melihat rumah terbakar, tidak sengaja menyenggol lilin serta membuat taplak meja terbakar, dan kejadian lainnya.
2. Dongeng Edukasi
Ceritakan dongeng tentang pentingnya sikap hati-hati, terutama saat menggunakan api dalam aktivitas sehari-hari.
Aneka koleksi Cerita Anak Interaktif (RIRI) lainnya bisa diunduh di Playstore.
3. Mengenal Alat Pemadam Api
Ajak anak-anak didik berkeliling di sekitar sekolah untuk mengenal letak alat pemadaman api. Ajarkan pula cara menggunakannya.
4. Berkunjung ke Kantor Pemadam Kebakaran
Kunjungan ke kantor pemadam kebakaran akan menjadi suatu pengalaman yang sangat berharga bagi anak-anak didik. Di sana mereka akan belajar tentang cara memadamkan api, perlengkapan untuk memadamkan api, dan banyak pengetahuan penting lainnya seputar bahaya api.
5. Berdiskusi Kelompok
Mintalah anak-anak didik untuk membuat suatu kelompok kecil, misalnya kelompok yang terdiri atas 3-4 anggota dalam 1 kelompok. Berikan mereka kesempatan untuk berdiskusi tentang pengalaman mereka dalam menggunakan api dan hal kurang menyenangkan yang pernah dialami atau dilihat tentang api.
6. Belajar dengan Media Kartu
Siapkan satu set kartu bergambar aneka bahaya api dan cara mengatasi kecelakaan yang terjadi oleh karena api. Berikan kesempatan kepada anak didik untuk menjelaskan makna gambar yang terdapat dalam kartu. Misalnya sebuah kartu bergambar seorang anak bermain handphone di pom bensin. Biarkan mereka berdiskusi tentang gambar yang dilihat dalam kartu sesuai dengan pengalaman mereka.
7. Lagu Edukatif
Ajarkan kepada anak-anak didik lagu-lagu yang menceritakan tentang rumah terbakar, kebakaran hutan, dan bencana lainnya yang disebabkan oleh api. Pastikan anak-anak didik bisa mendapat pengetahuan penting seputar cara memadamkan api, sikap terbaik saat terjadinya kebakaran, dan lainnya.
8. Menggambar
Mintalah anak-anak didik menggambar tentang bencana yang terjadi dan disebabkan oleh api, misalnya kebakaran hutan. Biarkan anak-anak didik menjelaskan tentang gambar yang telah selesai mereka buat.
9. Simulasi Penyelamatan Diri
Adakan suatu simulasi penyelamatan diri, terutama saat kebakaran terjadi. Pastikan bahwa setiap kelas mendapatkan bimbingan dari dua orang guru yang siap membantu mendampingi anak-anak didik bila suatu bencana terjadi.
10. Mengucapkan Pantun
Guru bisa membuatkan sebuah pantun dengan tema bahaya kebakaran, misalmya:
Saya makan buah naga
satu minggu habis delapan
Segera hubungi 113
bila terjadi kebakaran
Pantun di atas mengedukasi anak-anak didik agar hafal nomor telefon darurat 113, yaitu nomor telefon pemadam kebakaran.
11. Menggambar
Mintalah anak-anak didik untuk menggambar segala hal yang mereka pahami tentang api. Setelah selesai menggambar, mintalah mereka mempresentasikan hasil kerjanya.
12. Demonstrasi Pemadaman Api
Ajak anak-anak didik melakukan demonstrasi pemadaman api dengan cara sederhana, misalnya dengan kain basah.
13. Bermain Puzzle
Ajaklah anak-anak didik bermain puzzle sederhana tentang pemanfaatan api dan cara aman menggunakan api.
14. Pengenalan Nomor Darurat
Ajarkan kepada anak-anak didik tentang nomor 113, agar mereka tahu nomor telefon yang perlu mereka hubungi saat terjadi kebakaran.
15. Menggunakan Video Edukasi
Ajaklah anak-anak didik untuk menonton sebuah video sederhana tentang kebakaran hutan, bagaimana kebakaran hutan bisa terjadi, dan cara memadamkan api.
16. Mewarnai Poster
Mintalah anak-anak didik untuk mewarnai sebuah poster tentang cara mencegah terjadinya kebakaran. Setelah selesai mewarnai, mintalah mereka mempresentasikan hasil kerja mereka.
17. Mengerjakan Lembar Kerja Anak
Lembar Kerja Anak tersedia gratis di platform Educa Studio. Beberapa tema tentang api diantaranya adalah:
Dengan mengedukasi anak-anak didik tentang bahaya api, diharapkan mereka akan semakin memahami cara mencegah terjadinya kebakaran dan apa yang perlu mereka lakukan bila di lingkungan mereka terjadi kebakaran. Anak-anak didik juga akan semakin mampu memahami cara menggunakan api dengan bijaksana.
Sumber Referensi:
1. Boredteachers.com. (2022). Fire safety activities [1]
2. Mightykidsacademy.com. (2022). Put out fire safety activities for preschoolers [2]
3. Freepik.com. (2022). Firefighters rescued survivors [3]