Selamat datang di peta petualangan dunia!
Belajar tentang peta dunia membantu anak-anak memahami konsep geografi dengan lebih baik. Karena itu, kami menyediakan lembar kerja ini khusus untuk mengajak anak-anak prasekolah hingga awal Sekolah Dasar dalam mengenal peta negara-negara di berbagai belahan dunia. Lembar kerja ini mencakup negara-negara seperti Suriname, Swedia, Sudan, Sri Lanka, Spanyol, dan Sudan Selatan.
Apa saja yang dapat dilakukan?
- Bantu anak untuk mengunduh lembar kerja.
- Ajak anak menyiapkan alat tulis dan pewarna mereka.
- Dampingi anak untuk menebalkan garis pada setiap kata dan gambar yang tersedia.
- Biarkan anak mewarnai gambar peta sekreatif mungkin.
Mari, ajak anak untuk menjelajahi dunia dengan cara yang menyenangkan dan edukatif!